Pasta gigi berbahan herbal belakangan ini cukup populer digunakan. Komponen herbal tersebut diklaim lebih ekonomis, aman, sekaligus efektif dalam mencegah terjadinya berbagai penyakit di rongga mulut. Salah satu yang digunakan adalah propolis. Manfaat propolis disebut cukup besar untuk kesehatan gigi dan mulut.
Propolis sendiri pada dasarnya adalah getah yang dihasilkan lebah madu. Lebah mencampurkan getah pohon dengan zat alami dari dalam tubuh mereka. Zat lengket dan berwarna cokelat kehijauan ini berguna untuk melapisi, memperbaiki, dan melindungi sarang lebah dari ancaman bakteri, virus, dan kuman. Nah, zat tersebutlah yang disebut propolis.
Propolis mengandung banyak sekali zat flavonoid, yang secara umum memiliki manfaat sebagai berikut:
Di dalam rongga mulut manusia, terdapat ratusan jenis bakteri yang normal. Akan tetapi, jika pertumbuhannya meningkat, maka dapat menyebabkan berbagai penyakit mulut.
Nah, menurut jurnal penelitian Oxid Med Cell Longev tahun 2017, fungsi antibakteri dalam propolis dapat mencegah perkembangan berbagai macam bakteri sehingga mencegah pembentukan plak gigi dan menghindari terjadinya peradangan gusi.